LATAR BELAKANG LAHIRNYA TO CIUNG

Palopo, Sulawesi Selatan, Indonesia
UKPM TO CIUNG berdiri pada tanggal 13 Oktober 2010 yang merupakan rangkaian dari kegiatan "Pelatihan Jurnalistik dan Menggagas Pers Kampus Universitas Andi Djemma Kota Palopo" dari tanggal 10-13 Oktober. Salah satu hasil dari pelatihan ini, adalah disepakatinya nama media TO Ciung beserta susunan pengurus redaksinya. Kemudian dibentuknya Unit Kegaiatn Pers Mahasiswa (UKPM) TO CIUNG Universitas Andi Djemma beserta pengurusnya. Sekretariatnya di Kampus Universitas Andi Djemma KOTA PALOPO Jl.Sultan Hasanuddin No.13-15 Email: ukpmtociung@gmail.com

Minggu, 15 Mei 2011

Pengumuman Beasiswa PPA dan BBM Mahasiswa Unanda

Berdasarkan surat Kopertis Wilayah IX Sulawesi nomor:1840/009/KL/2011 dimana Unanda memperoleh jatah beasiswa PPA sebanyak 8 orang dan BBM sebayak 13 orang, adapun syarat-syarat memproleh beasiswa adalah sebagai berikut :
Syarat Umum
1. Jenjang S1 paling rendah duduk pada semester II dan paling tinggi semester VIII
2. Mengajukan permohonan tertulis pada kepada Rektor/Ketua/Direktur
3. Fotocopy Kartu Tanda Mahasiswa (KTM)dan KRS atau yg sejenis sbg bukti mahasiswa aktif
4. Fotocopy rekening listrik bulan terakhir dan atau bukti pembayaran PBB dari orang tua/wali
5. Surat pernyataan tidak menerima beasiswa dari sumber lain dilingkungan kemendiknas yang diketahui pimpanan perguruan tinggi bidang kemahasiswaan
6. Fotocopy kartu keluarga
7. Rekomendasi dari pimpinan fakultas/jurusan

Syarat Khusus
PPA :
1. Fotocopy transkrip nilai IPK paling rendah 3,0 yg disahkan pimpinan PT
2. Surat keterangan penghasilan orang tua/wali yang disyahkan pejabat berwenang

BBM :
1. Surat keterangan tidak mampu atau layak dapat bantuan yang dikeluarkan oleh Lurah/Kepala Desa
2. Fotocopy transkrip nilai dengan IPK paling rendah 2,50 yang disahkan pimpinan PT
3. Fotocopy piagam atau bukti prestasi lainnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar